Aku dan kk-ku suka buku. aku dan kk-ku senang membaca. aku dan kk-ku gemar menulis. Inilah kehidupan kami.
Sejak kecil kami telah diperkenalkan dengan buku oleh orang tua, bahkan sempat terbenam di otak kami, waktu itu aku msh sd dan kk-ku smp, untuk membuat sebuah taman baca di rumah.
Kini, kk-ku kembali menetap di rumah ini, setelah sekian lama ia merantau. Ku dapatkan dunia itu lagi. Bersamanya ke toko buku, membeli buku apa saja yang ingin kami baca. kemudian sesampainya di rumah, kami bergantian membaca setelah itu mendiskusikannya. Dan akupun membuat review ttg buku tersebut.
Mungkin ini satu dr sekian byk alasan yg mbuatku skr betah di rmh dan malas ke kampus.
di kampus, aku semakin sulit mendapatkan teman berdiskusi. mengenai ini, mengenai itu. ttg buku ini, ttg buku itu. entah aku yang menjauh, ataukah mereka memang tak ada lagi…. Sepi…itu yg kini aku rasakan.
Namun… sekali lagi duniaku terselamatkan dengan membaca dan menulis. Sepi menjadi ramai. sunyi menjadi riuh….